![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiUL2ktwbU9ZXCnOs2yf4YSM7nz59JikguM9jOnVkawqt3v5vV6WQOKw0z9iMSpOMRpp3HIJdfUzpWwXHz54ztvW_nXZ9BbbNK6KYN-h6f_RJTJrU35Q8Fd_fYgsGmFgyFsxqd-Va5DJE-t/s200/kedainyonya4.jpg)
Hiasan dan ornament oriental yang kental di setiap sudutnya, semuanya
hanya bisa dilihat dan dirasakan di sebuah kedai makan bernama Kedai
Tiga Nyonya. Sebuah kedai makan yang menyuguhkan masakan peranakan:
paduan masakan dari China, Melayu, Indo-Belanda.
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjEjQ4Hi3en7LGNqNrCef69rQVwbThTE9fsg_uz74lnxCSg3EcRGNNYcKOcm71JpTKOasA-XIN_AJ9oLkTjotjU7gdpbOtF62saZfkAuBuq-F3G5kso499B0ZOymMZ9jsk27TKuYJDOMmKB/s200/kedainyonya3.jpg)
Kedai Tiga Nyonya memang sengaja menyuguhkan suasana masa lalu yang
merupakan sejarah kehidupan masa lalu yang tidak lekang dimakan waktu.
Selain membangkitkan suasana tempo doloe, kedai ini juga menyuguhkan
cita rasa makanan peranakan dengan resep turun temurun.
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhwTNaL8Dful0W9aB7o63nOdfFeyrp32e1fWJu9nwuunU-4Bi8mL6_TKlqR9fxaqBM5vWwPxr6i3QYwhLzTbgITL3CdlLgqVkENDYdYDzNGJgUM25NbpN5_aT2WcA9LSocVKJT7nrNIrK4K/s200/kedainyonya2.jpg)
Menu special di kedai ini adalah Ikan Bakar Pecah Kulit . Keistimewaan
Ikan Bakar Pecah kulit adalah daging ikan yang tebal namun empuk, segar,
dibakar semakin nikmat karena ditambah sambal dabu-dabu yang
menggiurkan lidah. Hmmm, sedap pastinya, namun bukan hanya Ikan Bakar
yang memanjakan lidah Anda, melainkan beberapa menu lainnya, seperti
Nasi Merah Megono ala Nyonya, Lontong Cap Gomeh, Asam-Asam Iga Sapi, Cah
Kangkung Belacan, dan Tumis Sawi Ikan tenggiri yang menjadi alternative
untuk dinikmati. Dan semua makanan di kedai ini tidak menggunakan MSG.
Bukan
hanya menu makanan saja yang harus dicoba, melainkan minuman juga. Anda
bisa memilih minuman yang jarang Anda temukan di rumah makan maupun
restoran lainnya, seperti Es Tiga Nyonya yang segar sebab ditambahkan
dengan perasan jeruk nipis dan sirup gula. Kemudian tersedia Es Kelapa
Muda Sirsak, dan es Lobi-Lobi yang sama segar dan merupakan es home made
yang jarang ditemukan.
Kedai
ini kali pertama dibuka di Jakarta tahun 2003, dan kini Kedai Tiga
Nyonya sudah ada di Yogyakarta dan Bali. Khusus Kedai Tiga Nyonya di
Yogyakarta yang beralamat di Jl. Jend. Sudirman 16 ini, tersedia menu
makanan bagi vegetarian. Jadi, semua kalangan dapat menikmati kenangan
tak terlupakan di sebuah kedai yang begitu mempesona dengan sajian
makanan berikut suasananya yang tak ternilai. Rasanya, seakan kembali ke
masa lampau meski hanya sejenak.
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg08RWInHaw2NnXMw9H-hatM-PVidV_9Nj8RV23yOtq1QK-ep6i9QNzq852XHXCKDZmgzra62TNM2GrVKJSWN-bQdI7fZEU8ou128VH_KQq-kzyG43KtKSX0F53_wSz5wxMM60S-wrjSXXI/s1600/Logo+LC.jpg)
JANGAN LUPA Kehadiran kami
Kedai Tiga Nyonya Lippo Cikarang yang akan Segera hadir di Ruko Plaza Menteng Blok A No. 18-19 Jl. M.H. Thamrin Lippo Cikarang Bekasi. Dengan menu yang lebih variatif, maknyus dan makin dahsyat tentunya.
Sumber : http://www.vemale.com/kuliner/icip-icip/1362-sejenak-berada-di-suasana-tempo-doloe.html
bagus lah kalau 100% halal. bisa mencoba menunya nanti :)
ReplyDeleteOke Ditunggu kehadirannya ya nanti...Ajak teman-teman sekantornya juga. Terima kasih sudah berkunjung di kedai maya kami :)
ReplyDelete